parboaboa

BMKG: Waspada Gelombang Tinggi di Wilayah Jabar-DIY pada 24-26 Februari

Maesa | Nasional | 24-02-2023

Ilustrasi - BMKG menginformasikan adanya potensi gelombang laut setinggi 2,5-6 meter yang melanda wilayah laut Jabar-Jateng-DIY pada 24-26 Februari 2023. (Foto: Freepik)

PARBOABOA, Jakarta - Badan Meteorologi Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengimbau kepada warga yang melakukan aktivitas di laut wilayah selatan Jawa Barat, Jawa Tengah, dan D.I. Yogyakarta untuk waspada akan potensi terjadinya gelombang tinggi pada 24-26 Februari 2023.

Dalam hal ini, potensi terjadinya gelombang tinggi itu dipicu peningkatan kecepatan angin di laut selatan Jabar-DIY yang dominan bergerak dari arah selatan hingga barat laut dengan kecepatan angin 2-30 knot.

“Potensi terjadinya gelombang tinggi hingga sangat tinggi ini dipengaruhi oleh peningkatan kecepatan angin di laut selatan Jabar-DIY,” kata Kepala Kelompok Teknisi BMKG Stasiun Meteorologi Tunggul Wulung Cilacap, Teguh Wardoyo dalam keterangannya, Jumat 924/02/2023).

BMKG kemudian merinci terkait waktu dan ketinggian gelombang yang berpotensi terjadi di laut Jawa Barat hingga D.I. Yogyakarta. Berikut di antaranya:

Jumat, 24-25 Februari pukul 19.00 WIB

Gelombang laut di wilayah perairan selatan Sukabumi-Cianjur diperkirakan terjadi dengan ketinggian sekitar 1,25-2,5 meter.

Pada periode yang sama, tinggi gelombang di wilayah perairan selatan Garut-Pangandaran, perairan selatan Cilacap, perairan selatan Kebumen-Yogyakarta, Samudera Hindia selatan Jabar, dan Samudra Hindia selatan Jateng-DIY diperkirakan mencapai 2,5-4 meter.

Sabtu, 25-26 Februari 2023 pukul 19.00 WIB

Gelombang laut di wilayah perairan selatan Sukabumi-Cianjur, perairan selatan Garut-Pangandaran, perairan selatan Cilacap, dan perairan selatan Kebumen-Yogyakarta diperkirakan terjadi dengan ketinggian berkisar 2,5-4 meter.

Sedangkan untuk gelombang tinggi di wilayah Samudra Hindia selatan Jabar dan Samudra Hindia selatan Jateng-DIY diperkirakan mencapai 4-6 meter.

“Kondisi cuaca di laut selatan Jabar-DIY pada tanggal 24-26 Februari diperkirakan berpotensi terjadi hujan ringan hingga sedang,” tuturnya.

Oleh karena itu, pihak BMKG mengimbau bagi warga yang akan menghabiskan akhir pekannya mengunjungi pantai untuk tidak berenang atau bermain air di wilayah laut yang telah diperkirakan terjadinya potensi gelombang tinggi guna menghindari kejadian yang tak diinginkan.

Editor : Maesa

Tag : #bmkg    #gelombang tinggi    #nasional    #laut jabar    #laut jateng    #laut yogyakarta    #samudera hindia   

BACA JUGA

BERITA TERBARU