YouTube mengonfirmasi bahwa pihaknya tidak akan lagi menayangkan YouTube Rewind pada Oktober lalu. YouTube Rewind sendiri sudah menjadi tradisi perayaan akhir tahun di YouTube sejak tahun 2011.
YouTube Rewind adalah kajian yang menyuguhkan sebuah video kompilasi berisi hal-hal yang menjadi tren di seluruh dunia selama setahun terakhir.
Meski YouTube Rewind dihentikan, tradisi perayaan akhir tahun di YouTube tak serta merta hilang. YouTube diketahui tengah menyiapkan sebuah acara live streaming bernama Escape2021, sebagai pengganti YouTube Rewind.
Escape2021 disebut juga bakal mengajak penonton untuk memecahkan tantangan dan menjawab pertanyaan trivia secara langsung melalui fitur live chat.Live streaming YouTube Escape2021 ini bakal disiarkan pada 16 Desember 2021.
Ada beberapa artis pengisi event live streaming Escape2021, antara lain BTS, Doja Cat, Hydraulic Press Channel, Jelle’s Marble Runs, Harry Mack, Masked Wolf, MuselK, Samay Raina, Dan Rhodes, Mark Rober and SeanDoesMagic.
YouTube sendiri sedikit menjelaskan bagaimana cara Escape2021 bekerja. Nantinya, YouTube Escape2021 akan disiarkan secara langsung dalam tiga bab, yakni bab 1, bab 2, dan bab 3. Masing-masing bab akan disiarkan dalam jadwal yang sudah ditentukan oleh YouTube.
Selain dalam bahasa Inggris, live streaming YouTube Escape2021 ini bisa disaksikan dalam bahasa Indonesia, Belanda, Prancis, Spanyol, Jepang, Korea, dan Portugis.
Dalam video trailer berdurasi sekitar 1 menit 49 detik, hanya ada sebuah gambar dengan setting meja belajar dan seekor kucing di jendela. Setting tersebut merupakan ciri khas dari salah satu video YouTube milik channel LoFi Girl, yang berjudul "lofi hip hop radio - beats to relax/study to".
Selain gambar tersebut, belum ada gambaran kegiatan atau hal lain yang menjadi petunjuk, apa yang akan dilakukan dalam acara live streaming Escape2021 tersebut.
Berikut jadwal live streaming tiga bab YouTube Escape2021.
YouTube Escape2021 Bab 1:
- Los Angeles - 15 Desember pukul 21.00
- Indonesia - 16 Desember pukul 12.00 WIB
- New York City - 16 Desember pukul 00.00
- Tokyo - 16 Desember pukul 14.00
- Sydney - 16 Desember pukul 16.00
- London - 16 Desember pukul 05.00
- Jerman - 16 Desember pukul 06.00
YouTube Escape 2021 Bab 2:
- Los Angeles - 16 Desember pukul 09.00
- Indonesia - 17 Desember pukul 00.00 WIB
- New York City - 16 Desember pukul 12.00
- Tokyo - 17 Desember pukul 02.00
- Sydney - 17 Desember pukul 04.00
- London - 16 Desember pukul 17.00 sore
- Jerman - 16 Desember pukul 18.00 sore
YouTube Escape2021 Bagian 3:
- Los Angeles - 16 Desember pukul 16.00
- Indonesia - 17 Desember pukul 07.00 WIB
- New York City - 16 Desember pukul 19.00
- Tokyo - 17 Desember pukul 09.00
- Sydney - 17 Desember pukul 11.00
- London - 17 Desember pukul 00.00
- Jerman - 17 Desember pukul 01.00
Setiap bab dalam siaran langsung Escape2021 bersifat unik alias berbeda dari bab lainnya. Penonton juga bisa mengikuti live streaming dan bermain di salah satu atau seluruh bab.
YouTube mengatakan, pada bab terakhir di live streaming Escape2021 akan ada kejutan dari YouTube. Tidak dijelaskan lebih lanjut apa isi kejutan yang disiapkan YouTube.
Nantinya, ketika penonton sudah menyelesaikan semua tantangan di tiga bab, mereka akan dapat menonton pertunjukan musik dari tamu misterius.
Trailer YouTube Escape2021 bisa disaksikan di bawah ini atau melalui
tautan berikut ini.
Editor: -