parboaboa

Implementasi MOU dengan Pemko Tangerang, Pemda Tebing Tinggi Kembangkan Aplikasi SIM ASN

Mhd. Ansori | Daerah | 25-02-2023

Pemerintah Kota (Pemko) Tebing Tinggi akan melakukan pengembangan Sistem Informasi Manajemen (SIM) Aparatur Sipil Negara (ASN). (Foto : Dok. Diskominfo Tebing Tinggi)

PARBOABOA, Tebing Tinggi - Untuk mendukung penyelenggaraan manajemen, pengelolaan, dan pengembangan sistem informasi Aparatur Sipil Negara (ASN) berbasis kompetensi,  Pemerintah Kota (Pemko) Tebing Tinggi akan melakukan pengembangan Sistem Informasi Manajemen  (SIM) Aparatur Sipil Negara (ASN).

Penjabat (Pj) Walikota Tebing Tinggi, Muhammad Dimiyathi mengatakan, pengadaan aplikasi SIM ASN ini gratis, tidak ada menggunakan dana apapun.

“Jadi kita kemarin ada kerja sama dengan Pemko Tangerang, dalam membangun aplikasi seperti yang di Tangerang gratis tidak bayar. Pak walikota memberikan aplikasi itu secara cuma-cuma. Ada aplikasi yang mereka bangun yang sudah diakui oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) bahwa aplikasi itu bisa diterapkan atau diambil oleh daerah lain,” katanya, Sabtu (25/02/2023).

Dimiyathi menjelaskan, fungsi dari aplikasi SIM ASN tersebut bisa untuk pembinaan, sanksi disiplin, serta mendukung efektifitas dan efisiensi layanan kepegawaian.

“Jadi SIM ASN itu hanya sebuah aplikasi, tapi di dalamnya itu terkait juga dengan pendataan, terkait juga dengan talentanya, termasuk nanti juga kompetensi. Kalau memang ASN kita ini kompetensinya dan talentanya sudah memenuhi persyaratan, jenjang karir mereka dengan aplikasi itu tadi sudah jelas. Jadi dari aplikasi itu kita sudah tau siapa yang layak naik, dan siapa yang layak menduduki jabatan,” jelasnya.

Untuk penerepannya kata Dimiyathi, masih sedang dipelajari dan juga karena baru diberikan oleh Pemko Tangerang pada Senin (20/02/2023).

“Dan mereka (Pemko Tangerang) akan datang juga untuk melakukan pendampingan disini. Harapannya ASN  kita di Tebing Tinggi ini bisa lebih berninovasi, bisa bekerja lebih baik untuk kemajuan Kota Tebing Tinggi ini,” tukasnya.

Terpisah, Peneliti Lembaga Survei Indonesia Sumatra Utara, Elfenda Ananda sangat mendukung dan mengapresiasi dengan adanya aplikasi SIM ASN ini.

“Kita memang banyak kelemahan dari segi teknologi, karena ada persoalan macam-macam yang memang menjadi kelemahan. Tapi dari sisi komitmen dan sisi positif yang diambil, saya pikir itu harus diberikan apresiasi,” katanya.

Menurut Elfenda, dengan adanya aplikasi tersebut akan dapat banyak  membantu dari sisi administrasi.

“Saya pikir ini adalah langkah positif yang dibuat oleh pemerintah yang mana dari sisi administrasi, dan itu akan banyak membantu. Banyak hal lain yang memang harus diback up oleh teknologi  administrasinya. Itu bisa meningkatkan kinerja, disiplin ASN, kemudian tujuan akhirnya bisa memberikan pelayanan kepada masyarakat nantinya,” pungkasnya.

Editor : Betty Herlina

Tag : #walikota    #kerjasama    #daerah    #tebing tinggi    #tangerang    #aplikasi    #sim asn   

BACA JUGA

BERITA TERBARU