parboaboa

Jadwal Perempat Final Malaysia Masters 2023, 6 Wakil Indonesia Siap Amankan Tiket Semifinal

Sondang | Olahraga | 26-05-2023

Tunggal putra Christian Adinata akan melanjutkan perjuangannya di babak perempat final Malaysia Masters 2023 melawan wakil India, Kidambi Srikanth pada Jumat (26/5/2023). (Foto: PBSI)

PARBOABOA, Jakarta – Enam wakil Indonesia akan melanjutkan perjuangannya di babak perempat final Malaysia Masters 2023 pada Jumat (26/5/2023) yang berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia.

Keenam wakil tersebut terdiri atas dua pasang ganda putra, yaitu Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan. Kedua pasangan ini akan berhadapan dengan wakil tuan rumah.

Selain itu, tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung akan bertanding melawan wakil China, sementara tunggal putra Christian Adinata akan dihadapkan dengan wakil India.

Di sisi lain, ada ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari yang sama-sama akan melawan wakil Korea Selatan.

Dilansir dari Instagram PBSI, @badminton.ina, berikut jadwal wakil Indonesia di perempat final Malaysia Masters 2023

Lapangan 1

  • 08.00 WIB: Gregoria Mariska Tunjung vs Wang Zhi Yi (China)
  • 14.00 WIB: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)

Lapangan 2

  • 08.10 WIB: Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Seo Seung Jae/Chae Yu Jung (Korea Selatan)
  • 14.10 WIB: Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan vs Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia)

Lapangan 3

  • 08.10 WIB: Christian Adinata vs Kidambi Srikanth (India)
  • 14.10 WIB: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong (Korea Selatan).

Editor : Sondang

Tag : #malaysia masters 2023    #bulu tangkis    #olahraga    #perempat final    #badminton    #pbsi   

BACA JUGA

BERITA TERBARU