parboaboa

PUPR Simalungun Prioritas 45 Titik Jalan Kabupaten di Perbaiki Tahun 2023

Putra Purba | Daerah | 14-02-2023

Masyarakat sedang melalui jalan yang berada di sekitar GKPS Sipoldas dalam kondisi rusak. Masyarakat berharap jalan tersebut menjadi salah satu titik yang akan di perbaiki dan prioritas bagi PUPR Simalungun. (Foto: PARBOABOA/Putra)

PARBOABOA, Simalungun- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun akan memperbaiki 45 titik jalan Kabupaten yang masuk dalam skala prioritas perbaikan di 2023.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Simalungun, Hotbinson Damanik mengatakan anggaran yang didapatkan dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Simalungun 2023 dengan total Rp50 milliar.

"Kita sudah susun jalan mana saja sebagai skala prioritas untuk diperbaiki di 2023 ini, ya mau enggak mau kita harus bersabar kalau yang belum di perbaiki," ujarnya kepada Parboaboa. Selasa (14/2/2023).

Ia menjelaskan perbaikan 45 titik jalan kabupaten ini bersifat mendesak dan prioritas. Karena merupakan satu-satunya akses sosial ekonomi masyarakat di sekitar Nagori maupun kelurahan. Dimana perbaikan jalan rusak akan diawali dilakukan pada 10 kecamatan.

 “Di awal 2023 nanti panjang jalan yang kita miliki dari 1. 800 kilometer, dengan tingkat kerusakan sedang-parah sebesar 50 persen,” lanjutnya.

Terpisah, Situngkir (47), warga Nagori Sipoldas Kecamatan Panei, berharap jalan yang berada di sekitar GKPS Sipoldas menjadi salah satu titik yang akan diperbaiki dan prioritas bagi PUPR Simalungun.

Ia menambahkan jika diperbaiki akan membantu mobilitas aktivitas masyarakat yang kebanyakan menjadi petani untuk menuju lahan yang dimiliki.

" Mudah-mudahan jadi salah satunya soalnya susah juga kalau ke ladang jalannya rusak," ungkapnya.

Editor : Betty Herlina

Tag : #simalungun    #infrastruktur    #daerah dinas pupr    #apbd 2023    #jalan rusak    #berita sumut   

BACA JUGA

BERITA TERBARU