parboaboa

Resep Tempe Bacem Kecapa Manis

Martha | Selera Nusantara | 18-12-2021

Tempe Bacem Kecap Manis

PARBOABOA – Tempe adalah makanan yang banyak mengandung gizi serta nutrisi. Terbuat dari kedelai yang mengandung protein, karbohidrat, serat, lemat, zat besi, dan banyak lagi lainnya.

Dibalik dari gizi dan nutrisinya tempe juga memiliki banyak manfaat yang bagus bagi tubuh. Tempe dapat meningkatkan kesehatan tulang, mengurangi kolestrol tinggi, dan menangkal radikal bebas.

Gak usah heran kerena tempe jadi makanan kesukan warga Indonesia. karena bisa dijadikan makanan pengganti daging dan bisa dijadikan berbagai makanan yang menggugah selerah salah satunya tempe bacem. Berikut resep tempe bacem kecap manis.

Bahan yang dibutuhkan:

- 500 gram tempe, potong sesuai selera

- 700 ml air kelapa

- 3 lembar daun jeruk

- 2 lembar daun salam

- 5 cm lengkuas geprek

- 50 gram gula merah sisir

- 2 sdm kecap manis

- 2 sdt garam

- 1/2 sdt kaldu jamur

Bumbu yang dihaluskan:

- 7 siung bawang putih

- 3 butir kemiri

- 1 ruas kunyit

- 1 sdm ketumbar

Cara membuat:

1. Dalam wajan tuang air kelapa, bumbu halus dan bumbu lainnya. Didihkan.

2. Masukkan tempe, ungkep sambil sesekali dibolak-balik hingga bumbu meresap dan air menyusut habis, angkat dan dinginkan.

3. Goreng tempe hingga kecokelatan.

Selamat Mencoba!

Editor : -

Tag : #resep makanan    #tempe bacem kecap manis   

BACA JUGA

BERITA TERBARU