parboaboa

7 Tips Investasi NFT yang Wajib Diketahui Pemula Agar NFT Cepat Laku Dijual di OpenSea

Wanovy | Teknologi | 21-01-2022

Ilustrasi tips investasi NFT

PARBOABOA - Bagi kamu pemula yang ingin ikut meramaikan tren investasi NFT, penting untuk kamu mengetahui tips investasi NFT yang perlu diperhatikan pemula.

Pasalnya, NFT mempunyai risiko keamanan siber, sebagai bagian dari aset digital. Marketplace NFT seperti OpenSea juga memungkinkan peretas mencuri uang kripto (cryptocurrency) penggunanya.

Seperti kita tahu, Non Fungible Token (NFT) mulai menjadi tren di Indonesia beberapa waktu terakhir. Sebab, instrumen ini tak cuma bisa mendigitalisasi aset berupa karya seni seseorang dan menyimpannya ke sistem blockchain, tapi juga bisa diperjualbelikan dan berpeluang menjadi investasi.

Lantas, apa itu NFT?

NFT merupakan aset digital yang menggambarkan objek asli seperti karya seni, musik, atau item yang terdapat pada video dan game dalam format JPEG, PNG, MP4, dan lainnya. Aset sejenis kripto ini tidak dapat digandakan atau diganti.

Sederhananya, menurut Pendiri sekaligus Direktur OneShildt Financial Planning Budi Raharjo, NFT bisa dibilang mirip dengan uang kripto karena sama-sama memanfaatkan teknologi blockchain.

Bedanya, uang kripto berupa koin yang diperdagangkan dalam jumlah tertentu, sementara NFT merupakan karya seni digital yang jumlahnya bisa jauh lebih terbatas dari kripto.

NFT juga banyak diminati karena bisa menghasilkan untung miliaran bahkan triliun rupiah. Bahkan, The Merge karya Pak telah mengambil tempat nomor pertama untuk NFT termahal di dunia yang pernah dijual seharga 91,8 juta dolar atau setara dengan Rp 1,3 triliun.

Namun, investasi di NFT ini juga mesti berhati-hati, karena teknologi blockchain ini juga memiliki beberapa resiko yang juga perlu kamu perhatikan.

Kepopuleran NFT di Indonesia kian meningkat berkat kesuksesan Ghozali yang berhasil meraup uang miliaran dari NFT. Kini, orang ramai-ramai mengikuti jejaknya sebagai cara baru menghasilkan uang.

Ghozali sendiri mengunggah foto selfienya di OpenSea sebagai produk NFT. Tak hanya satu, melainkan di akun miliknya ini terdapat 932 NFT lain yang merupakan foto selfienya yang diunggah mulai dari 2017 – 2021.

Sebagai informasi, OpenSea merupakan marketplace NFT terbesar saat ini. Website ini menawarkan berbagai macam non-fungible tokens, seperti seni, nama domain, dunia virtual dan kartu koleksi.

Satu foto NFT milik Ghozali yang dijual di OpenSea dibandrol dengan harga terendah yaitu 0,13 Ethereum atau sekitar Rp 6 juta hingga 0,7 Ethereum atau sekitar Rp 31 juta.

Dikutip dari indozone.id (12 Januari 2022), NFT selfie Ghozali telah terjual hingga 200 Ethereum (ETH). Jika 1 ETH saat ini senilai Rp46,7 juta, maka Ghozali sudah mengumpulkan pundi-pundi kekayaan sejumlah Rp9,4 miliar hanya dari foto selfie tersebut.

Berkat Ghozali ini, tentunya membuka mata banyak orang di hampir semua kalangan untuk mencoba NFT sebagai alat mendapatkan uang biar tajir mendadak. Tak ketinggalan, bahkan banyak artis dan tokoh Indonesia yang ikut menjual NFT.

Semakin banyak yang ikut-ikutan menjual NFT di OpenSea atau marketplace lainnya. Tapi, untuk menjadikan NFT cepat laku saat dijual di Opensea, diperlukan sejumlah tips investasi NFT yang perlu diperhatikan pemula loh.

Nah, artikel kali ini kita akan membahas bagaimana tips investasi NFT yang perlu diperhatikan pemula dan tips agar NFT cepat laku dijual di OpenSea. Simak informasi dibawah ini ya!

Tips investasi NFT yang perlu diperhatikan pemula

Meskipun karya seni yang dikategorikan NFT bisa apa saja, tapi kamu jangan sampai membuat NFT sembarangan. Hal ini tentunya bisa merusak nilai seni.

Berikut beberapa tips investasi NFT yang perlu diperhatikan pemula supaya NFT cepat laku dijual di OpenSea dengan harga yang tinggi, antara lain:

1. Langka

Tips investasi NFT yang perlu diperhatikan pemula yang paling utama adalah membuat karya seni yang langka. Sebab, salah satu tips agar NFT cepat laku dijual di OpenSea atau marketplace lain adalah kelangkaan atau rarity. Kelangkaan atau keunikan itu yang akan menarik bagi pembeli.

2. Original

Tips investasi NFT yang perlu diperhatikan pemula berikutnya adalah membuat karya seni original dan tidak plagiat atau mengambil karya orang lain.

Meniru karya seni orang lain hanya akan membuat produk NFT kamu mendapatkan cap jelek. Belum lagi, kamu juga bisa terkena pidana karena plagiat atau sampai mengakui karya orang lain.

Lebih baik, buatlah produk NFT dengan hasil karya sendiri. Meski menurutmu belum bagus, akan tetapi produk tersebut original asli buatan sendiri. Tingkatkan imajinasimu agar bisa mendapatkan ide untuk membuat produk NFT.

3. Ciri Khas yang Erat

Tips agar NFT cepat laku dijual di OpenSea juga harus memiliki ciri khas pada produk NFT. Sebab, dengan ciri khas tersebut, orang yang melihat tentunya bisa lebih mudah mengetahui atau mengingat peciptanya.

4. Gabung di Komunitas

Selain membuat karya seni yang unik dan menarik, tips investasi NFT yang perlu diperhatikan pemula yang berikutnya adalah dengan bergabung ke komunitas.

Kamu perlu gabung di sebua komunitas NFT agar bisa mendapatkan informasi mengenai jual-beli NFT, mendapatkan pembeli atau investor dengan mudah.

5. Ciptakan Karya dengan Nilai Seni Tinggi

Meski sudah banyak investor yang membuktikan NFT cuan besar sejak 2014, tapi hingga sekarang ini masih banyak orang yang menganggap kalau NFT hanya produk yang biasa.

Beda halnya dengan orang-orang yang memiliki jiwa seni yang tinggi, maka NFT bisa jadi ladang menyerok uang yang menjanjikan. Untuk itu, jika kamu ingin terjun di dunia NFT, maka ciptakanlah karya dengan nilai seni yang tinggi. Dengan begitu, karyamu akan dihargai dengan seniman lainnya.

6. Pahami Resiko

Selain itu, tips investasi NFT yang perlu diperhatikan pemula dan tidak boleh dihiraukan adalah memahami resiko.

Maka dari itu, perlu mempelajari apa itu NFT, bagaimana cara membelinya atau bahkan cara menjualnya, lalu bagaimana transaksi jual belinya, apa hal-hal yang mempengaruhi nilainya, hingga risikonya.

Apabila kamu benar-benar ingin serius berinvestasi di NFT, maka pelajari bagaimana fluktuasi dan perkembangan harga yang bisa terjadi. Begitu pula risiko terhadap peretas alias hacker misalnya karena ini merupakan aset digital.

Itulah beberapa tips investasi NFT yang perlu diperhatikan pemula agar NFT cepat laku dijual di OpenSea. Buat kamu yang juga ingin mengetahui cara menjual NFT di OpenSea juga bisa baca artikel ini ya. Semoga bermanfaat!

Editor : -

Tag : #kripto    #nft    #ghozali everyday    #tips investasi    #etherum    #opensea   

BACA JUGA

BERITA TERBARU