parboaboa

20 Daftar Negara dengan Militer Terkuat di Dunia 2023, Indonesia Peringkat Berapa?

Winda | Internasional | 08-11-2023

Daftar negara dengan militer terkuat di dunia (Foto: business insider)

PARBOABOA – Kekuatan militer merupakan kunci utama dalam menjaga pertahanan dan keamanan suatu negara. Hal itu juga menjadi faktor krusial dalam persiapan menghadapi diplomasi internasional.

Angkatan bersenjata yang kuat bukan hanya dijadikan sebagai kekuatan pertahanan negara, namun juga memiliki dampak signifikan dalam menjalin hubungan dan menjaga kestabilan dunia secara menyeluruh.

Melansir dari laman web Global Firepower, Amerika Serikat menempati Posisi pertama sebagai negara dengan militer terkuat di dunia 2023, diikuti oleh Rusia dan Tiongkok.

Penilaian tersebut ditentukan berdasarkan sejumlah faktor, mulai dari kelengkapan peralatan militer, sumber daya yang tersedia, keuangan, kemampuan logistik, hingga letak geografinya.

Global Firepower menggunakan faktor-faktor penilaian tersebut guna menghasilkan skor PowerIndex, dengan ketentuan skor yang mendekati nol menandakan militer yang lebih kuat.

Lantas, negara mana sajakah yang bertengger di posisi 20 besar sebagai negara dengan militer terkuat di dunia? Yuk, temukan jawabannya dalam artikel berikut ini!

1. Amerika Serikat – Indeks 0,0712

Negara dengan militer terkuat di dunia 2023 (Foto: Shutterstock)

  • Anggaran: $601 miliar
  • Personil garis depan aktif: 1.400.000
  • Tank: 8.848
  • Total pesawat: 13.892
  • Kapal selam: 72

Amerika Serikat merupakan negara dengan kekuatan militer terkuat di dunia yang menempati urutan pertama.

Negara ini memiliki keunggulan militer konvensional yang signifikan. Tak hanya itu, Amerika juga memiliki armada kapal induk terbesar di dunia, jumlah Pesawat terbanyak, dan dilengkapi dengan persenjataan nuklir terbesar.

2. Russia – Indeks 0,0714

  • Anggaran: $84,5 miliar
  • Personil garis depan aktif: 766.055
  • Tank: 15.398
  • Total pesawat: 3.429
  • Kapal selam: 55

Rusia, dengan anggaran militer sebesar $84,5 miliar, adalah negara dengan militer terkuat di dunia ke dua.

Negara ini juga memiliki armada tank terbesar, jumlah pesawat kedua terbanyak setelah AS, dan armada kapal selam terbesar ketiga.

3. China – Indeks 0,0722

Negara dengan militer terkuat di dunia 2023 (Foto: jejaktapak.com)

  • Anggaran: $216 miliar
  • Personil garis depan aktif: 2.333.000
  • Tank: 9.150
  • Total pesawat: 2.860
  • Kapal selam: 67

China memiliki anggaran militer Terbesar, yakni mencapai $216 miliar. Hal itulah yang membuat negara ini unggul dalam hal sumber daya manusia (SDM). Selain itu, China juga memiliki armada dan kapal tank yang cukup memadai.

Negara ini juga telah mengambil langkah cepat dalam program modernisasi militernya, dengan mengembangkan serangkaian teknologi militer yang berpotensi membawa perubahan, termasuk rudal balistik dan pesawat generasi kelima.

4. India – Indeks 0,1025

  • Anggaran: $50 miliar
  • Personil garis depan aktif: 1.325.000
  • Tank: 6.464
  • Total pesawat: 1.905
  • Kapal selam: 15

Dengan anggaran militer sebesar $50 miliar, India berhasil bertengger di posisi keempat sebagai negara dengan militer terkuat di dunia 2023.

India memiliki tenaga kerja paling aktif selain AS, Tiongkok, dan Rusia. Selain itu, negara ini juga memiliki jumlah tank dan pesawat terbanyak dibandingkan tiga negara tersebut.

5. Inggris – Indeks 0,1435

Negara dengan militer terkuat di dunia 2023 (Foto: Forces)

Anggaran: $60,5 miliar

Personil garis depan aktif: 146.980

Tank: 407

Total pesawat: 936

Kapal selam: 10

Negara dengan militer terkuat di dunia urutan ke lima ditempati oleh Inggris dengan total indeks sebesar 0,1435.

Meskipun mengurangi angkatan bersenjatanya, Inggris tetap memiliki kemampuan proyeksi kekuatan global dengan kapal induk HMS Queen Elizabeth yang dilengkapi dengan Pesawat tempur F-35B.

6. Korea Selatan – Indeks 0,1435

  • Anggaran : $62,3 miliar
  • Personil garis depan aktif: 624.465
  • Tank: 2.381
  • Total pesawat: 1.412
  • Kapal selam: 13

Korea Selatan memiliki militer yang besar untuk menghadapi ancaman dari Korea Utara. Mereka memiliki kapal selam, helikopter serang, dan jumlah tank yang signifikan.

7. Pakistan – Indeks 0,1694

  • Tenaga Kerja: 650.000
  • Tank: 3.742
  • Kendaraan Tempur Lapis Baja: 77.771
  • Proyektor Roket: 1.838
  • Senjata Nuklir: 165
  • Helikopter Serang: 58
  • Kemampuan Teknologi Militer: Rendah
  • PDB (PPP): $1,52 triliun
  • Skor Keseluruhan: 0,623

Pakistan memiliki salah satu militer yang paling tangguh dalam pertempuran di dunia dan menghabiskan banyak uang untuk pertahanan.

Mereka memiliki anggaran militer yang besar, termasuk senjata nuklir. Tak heran jika Pakistan dinobatkan sebagai salah satu negara dengan militer terkuat di dunia.

8. Jepang – Indeks 0,1711

  • Anggaran : $41,6 miliar
  • Personil garis depan aktif: 247.173
  • Tank: 678
  • Total pesawat: 1.613
  • Kapal selam: 16

Deretan negara dengan militer terkuat di dunia yang selanjutnya adalah Jepang. Meski memiliki personil yang relatif sedikit, harus diakui bahwa Jepang memiliki perlengkapan yang sangat baik dan memadai, termasuk kapal selam dan helikopter serang yang signifikan.

9. Perancis – Indeks 0,1848

  • Anggaran : $62,3 miliar
  • Personil garis depan aktif: 202.761
  • Tank: 423
  • Total pesawat: 1.264
  • Kapal selam: 10

Perancis merupakan salah satu negara yang masuk ke dalam jajaran negara dengan militer terkuat di dunia urutan ke 9.

Meski jumlah personilnya relatif sedikit, namun negara ini tergolong ke dalam militer terlatih dan professional yang sering menempatkan personilnya di seluruh Afrika untuk membentuk menstabilkan pemerintahan.

10. Italia – Indeks 0,1973

 

Negara dengan militer terkuat di dunia 2023 (Foto: Mainichi)

  • Tenaga Kerja: 170.000
  • Tank: 197
  • Kendaraan Tempur Lapis Baja: 68.508
  • Proyektor Roket: 21
  • Senjata Nuklir: 0
  • Helikopter Serang: 58
  • Kemampuan Teknologi Militer: Rata-rata
  • PDB (PPP): $3,05 triliun
  • Skor Keseluruhan: 0,626

Italia memiliki militer yang kuat dengan tenaga kerja, kendaraan lapis baja, armada helikopter serang, dan kemampuan teknologi militer yang signifikan. Negara ini juga berkontribusi dalam upaya pemeliharaan perdamaian internasional.

11. Turki – Indeks 0,2016

  • Tenaga Kerja: 425.000
  • Tank: 2.229
  • Kendaraan Tempur Lapis Baja: 112.476
  • Proyektor Roket: 516
  • Senjata Nuklir: 0
  • Helikopter Serang: 110
  • Kemampuan Teknologi Militer: Rendah
  • PDB (PPP): $3,35 triliun
  • Skor Keseluruhan: 0,641

Negara Turki memiliki pasukan darat militer yang kuat dengan total 425.000 personel. Selain itu, negara dengan julukan Tanah Seribu Budaya ini telah mencapai puncaknya di sektor pertahanan.

Turki telah berhasil mengurangi ketergantungannya pada impor senjata. Saat ini, ada banyak proyek pertahanan senilai $70 miliar sedang berjalan di negara ini.

12. Brazil – Indeks 0,2151

  • Tenaga Kerja: 360.000
  • Tank: 466
  • Kendaraan Tempur Lapis Baja: 41.516
  • Proyektor Roket: 78
  • Senjata Nuklir: 0
  • Helikopter Serang: 0
  • Kemampuan Teknologi Militer: Rendah
  • PDB (PPP): $3,84 triliun
  • Skor Keseluruhan: 0,542

Brazil dikenal sebagai negara dengan ekonomi terbesar kedelapan di dunia. Negara ini telah menginvestasikan dananya untuk membangun kekuatan militer dengan personel sekitar 360.000.

Tak tanggung-tanggung, anggaran pemerintahan yang digelontorkan untuk militer diperkirakan mencapai $23 miliar pada tahun ini.

Tak heran jika Brazil ditetapkan sebagai salah satu negara dengan militer terkuat di dunia berkat kemampuan ekonomi dan aset militer yang dimilikinya.

13. Indonesia – Indeks 0,2221

 

Negara dengan militer terkuat di dunia 2023 (Foto: Shutterstock)

  • Tenaga Kerja: 400.000
  • Tank: 314
  • Kendaraan Tempur Lapis Baja: 12.008
  • Proyektor Roket: 63
  • Senjata Nuklir: 0
  • Helikopter Serang: 15
  • Kemampuan Teknologi Militer: Rendah
  • PDB (PPP): $4,04 triliun
  • Skor Keseluruhan: 0,550

Negara Indonesia telah mengalokasikan hampir $9 miliar untuk memperkuat pertahanannya. Selain kemampuan ekonominya, Indonesia juga memiliki sumber daya yang cukup memadai untuk memperkuat angkatan bersenjatanya.

14. Mesir – Indeks 0,2224

  • Tenaga Kerja: 440.000
  • Tank: 4.664
  • Kendaraan Tempur Lapis Baja: 77.596
  • Proyektor Roket: 1.575
  • Senjata Nuklir: 0
  • Helikopter Serang: 92
  • Kemampuan Teknologi Militer: Rendah
  • PDB (PPP): $1,67 triliun
  • Skor Keseluruhan: 0,601

Selanjutnya, negara dengan militer terkuat di dunia yaitu Mesir telah meningkatkan belanja pertahannya menjadi $4,35 miliar pada tahun 2022.

Meskipun menghadapi tantangan dari terorisme dan ketidakstabilan di wilayahnya, Mesir tetap menjadi salah satu kekuatan militer terkemuka di kawasan MENA.

15. Ukraina – Indeks 0,2516

 

Negara dengan militer terkuat di dunia 2023 (Foto: National Review)

  • Tenaga Kerja: 200.000
  • Tank: 1.890
  • Kendaraan Tempur Lapis Baja: 37.000
  • Proyektor Roket: 647
  • Senjata Nuklir: 0
  • Helikopter Serang: 33
  • Kemampuan Teknologi Militer: Rendah
  • PDB (PPP): $441 miliar
  • Skor Keseluruhan: 0,546

Ukraina telah mendapat dukungan finansial dan militer dari berbagai negara di seluruh dunia, terutama dari Amerika Serikat, dalam perlawanan terhadap agresi Rusia.

Negara ini telah mengalokasikan sekitar $44 miliar untuk pertahanan dan menerima bantuan militer yang signifikan.

16. Australia – Indeks 0,2567

  • Tenaga Kerja: 61.000
  • Tank: 59
  • Kendaraan Tempur Lapis Baja: 33.414
  • Proyektor Roket: 0
  • Senjata Nuklir: 0
  • Helikopter Serang: 22
  • Kemampuan Teknologi Militer: Rata-rata
  • PDB (PPP): $605 miliar
  • Skor Keseluruhan: 0,536

Australia didapuk sebagai salah satu negara dengan militer terkuat di dunia dengan anggaran pertahanan yang diperkirakan melebihi $50 miliar pada tahun 2023-2024.

17. Iran – Indeks 0,2712

  • Tenaga Kerja: 575.000
  • Tank: 4.071
  • Kendaraan Tempur Lapis Baja: 69.685
  • Proyektor Roket: 1.085
  • Senjata Nuklir: 0
  • Helikopter Serang: 12
  • Kemampuan Teknologi Militer: Rendah
  • PDB (PPP): $1,60 triliun
  • Skor Keseluruhan: 0,557

Meskipun sempat mendapat sanksi ekonomi, Iran mampu membangun dan mempertahankan pasukan yang mampu. Sebagian besar kekuatannya berasal dari tenaga angkatan darat, kendaraan tempur lapis baja, dan proyektor roket.

Faktor kunci lain mengapa Iran termasuk negara dengan militer terkuat di dunia adalah karena ketangguhan pasukan tempurnya.

18. Israel – Indeks 0,2757

  • Anggaran : $17 miliar
  • Personil garis depan aktif: 160.000
  • Tank: 4.170
  • Total pesawat: 684
  • Kapal selam: 5

Israel memiliki keunggulan militer kualitatif dan memiliki dukungan dari sebagian besar penduduknya yang siap secara militer.

Negara dengan militer terkuat di dunia urutan ke 18 ini memiliki berbagai aset yang memadai, mulai dari armada tank, Pesawat terbang, helikopter serang, hingga senjata nuklir.

19. Arab Saudi – Indeks 0,3626

  • Tenaga Kerja: 225.000
  • Tank: 1.273
  • Kendaraan Tempur Lapis Baja: 85.140
  • Proyektor Roket: 186
  • Senjata Nuklir: 0
  • Helikopter Serang: 34
  • Kemampuan Teknologi Militer: Rendah
  • PDB (PPP): $2,15 triliun
  • Skor Keseluruhan: 0,556

Arab Saudi telah menginvestasikan sejumlah besar dalam pertahanannya dengan menghabiskan $75 miliar pada tahun 2022, sekitar 7% dari PDB-nya.

Sebagai salah satu eksportir minyak terbesar, Arab Saudi telah mengambil langkah-langkah untuk menggunakan kekuatan ekonominya untuk membangun tentara yang kuat dalam beberapa dekade terakhir, terutama setelah Arab Spring pada tahun 2010.

20. Polandia – Indeks 0,3406

 

Negara dengan militer terkuat di dunia 2023 (Foto: Millitary Images)

  • Tenaga Kerja: 120.000
  • Tank: 569
  • Kendaraan Tempur Lapis Baja: 50.712
  • Proyektor Roket: 205
  • Senjata Nuklir: 0
  • Helikopter Serang: 30
  • Kemampuan Teknologi Militer: Rendah
  • PDB (PPP): $1,64 triliun
  • Skor Keseluruhan: 0,533

Polandia merupakan salah satu anggota organisasi NATO dengan pengeluaran militer tertinggi keempat di antara anggota lainnya.

Negara ini berencana untuk meningkatkan anggaran pertahanannya menjadi 4% dari PDB pada tahun 2023 dan telah melakukan kontrak besar untuk memperkuat armada tanknya.

Demikianlah 20 daftar negara dengan militer terkuat di dunia, lengkap dengan indeks penilaiannya. Semoga bermanfaat dan nantikan artikel menarik lainnya!

Editor : Juni

Tag : #negara militer    #kekuatan militer    #internasional    #negara militer terkuat   

BACA JUGA

BERITA TERBARU