parboaboa

Umbul Brondong: Daya Tarik, Harga Tiket Masuk dan Lokasinya

Wanovy | Travel | 17-06-2023

Umbul Brondong, Klaten, Jawa Tengah, foto: Facebook/Umbul Brondong

PARBOABOA, Klaten - Klaten terkenal dengan banyaknya umbul, salah satunya yang paling populer adalah Umbul Ponggok. Hal ini tak aneh karena lokasi daerahnya memang berada di kaki Gunung Merapi di mana banyak spot yang menyimpan mata air.

Ada banyak umbul yang lain, nggak cuma Umbul Ponggok saja. Mulai dari Umbul Sigedang, Umbul Siblarak dan Umbul Brondong.

Di Umbul Brondong Klaten, pengunjung dapat menikmati suasana alam yang indah, berenang, atau bermain air.

Tempat ini juga dilengkapi dengan fasilitas seperti perahu dayung, kolam renang anak-anak, dan area piknik. Air di Umbul Brondong Klaten dipercaya memiliki khasiat yang baik untuk kesehatan kulit.

Sebagai objek wisata yang terkenal di Klaten, Umbul Brondong Klaten sering dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun wisatawan dari luar daerah.

Tempat ini menawarkan suasana yang segar dan menarik bagi mereka yang mencari relaksasi dan kesenangan di tengah alam.

Daya Tarik Umbul Brondong

1. Berenang di Kolam Alami

(Foto: Instagram/@klatenvanjava)

Kesegaran air di kolam alami ini sudah tak perlu kamu ragukan lagi. Sensasi dingin dari mata air pegunungan pasti membawa pengalaman tersendiri saat berenang dan berendam di umbul ini.

Kedalamannya tidak terlalu tinggi hanya sekitar 1 meter sampai 1,5 meter saja. Sehingga anak-anak masih dapat bermain dan berenang di umbul ini. Pastinya dengan pengawasan dari orang tua.

Agar berenang lebih aman dan semakin seru, anak-anak bisa membawa alat berenang seperti pelampung atau ban.

Pengunjung bisa melakukan beberapa permainan air menggunakan perlengkapan snorkeling, ban pelampung, hingga terapi air.

2. Pemandangan Alam di Kaki Gunung

(Foto: Instagram/@umbulbrondong)

Karena berlokasi di kaki Gunung Merapi, umbul ini menyuguhkan pemandangan alam yang berbeda dari umbul yang lain.

Kamu bisa melihat secara langsung pemandangan bukit-bukit dan siluet Gunung Merapi yang menyejukkan pandangan mata.

Lokasi umbul ini berada di tengah-tengah hamparan sawah. Sudah pasti view eksotis persawahan memamerkan keindahannya di hadapan setiap pengunjung.

3. Bersantai

(Foto: Facebook/Umbul Brondong)

Suasana ini membuat siapa saja betah untuk berlama-lama berada di destinasi ini. Pemandangan ini serupa dengan pemandangan di wisata Umbul Sigedang dan umbul-umbul di Klaten pada umumnya.

Tidak hanya sebagai tempat pemandian terbaik, obyek wisata umbul ini merupakan tempat yang tepat untuk bersantai bersama keluarga.

Apalagi bagi kamu yang merasa suntuk bekerja, wisata rekreasi ini sangat recommended sebagai self-healing untuk menghilangkan penat.

Harga Tiket Masuk Umbul Brondong

Apabila kamu berencana untuk datang ke Umbul Brondong, berikut ini adalah informasi harga tiket terbarunya:

  • Tiket Masuk: Rp 5.000
  • Parkir Motor: Rp 3.000
  • Parkir Mobil: Rp 5.000

Jam Buka Umbul Brondong

Wisata Umbul Brondong ini buka setiap hari mulai pukul 07.00-16.00 WIB.

Lokasi Umbul Brondong

Perjalanan menuju obyek wisata air ini sangat mudah karena lokasi wisata umbul yang dekat dengan pusat kota.

Lokasi Umbul Brondong berada di Desa Ngrundul, Kecamatan Kebonarum, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Kamu bisa menjangkaunya menggunakan kendaraan pribadi seperti sepeda motor atau mobil.

Waktu tempuh untuk mencapai lokasi sekitar 15 menit dari pusat kota Klaten. Bila kamu pergi dari arah Jogja, maka perjalanan membutuhkan waktu sekitar satu jam melalui jalur Jalan Jogja-Solo yang melewati Klaten.Jam Buka Umbul Brondong.

Demikianlah informasi mengenai wisata Umbul Brondong di Klaten, Jawa Tengah yang perlu kamu perhatikan. Semoga bermanfaat dan selamat berlibur!

Editor : Wanovy

Tag : #wisata klaten    #klaten    #travel    #hotel    #tempat wisata    #umbul brondong    #jawa tengah   

BACA JUGA

BERITA TERBARU