parboaboa

10 Tempat Wisata di Jawa Timur Terbaik dan Paling Populer

Wanovy | Travel | 17-01-2024

Tempat wisata di Jawa Timur (Foto: Pinterest/VISION Signature)

PARBOABOA - Tempat wisata di Jawa Timur memiliki beragam keindahan alam yang melimpah. Mulai dari gunung, pantai, taman nasional yang bisa kamu kunjungi di provinsi paling timur pulau Jawa ini.

Sebagai provinsi dengan populasi terendah di Jawa dibandingkan Jawa Barat dan Jawa Tengah, Jawa Timur menawarkan beragam jenis tujuan wisata, mulai dari situs bersejarah hingga tempat rekreasi alam dan suaka margasatwa.

Provinsi ini memiliki pusat administrasi yang terletak di Kota Surabaya – kota terbesar kedua di Indonesia setelah Jakarta.

Dikelilingi oleh pemandangan gunung berapi yang spektakuler, kawasan Jawa Timur memang lebih banyak menarik perhatian para pendaki gunung. Sebut saja Taman Nasional Bromo-Tengger-Semeru yang tak pernah sepi pengunjung.

Nah buat kamu yang sedang merencanakan liburan, yuk simak 10 tempat wisata di Jawa Timur berikut ini. Dijamin kamu bakal terpukau dengan pemandangannya!

1. Gunung Bromo

(Foto: Freepik)

Gunung Bromo adalah salah satu gunung di Jawa Timur yang paling terkenal di Indonesia dan menjadi tujuan wisata utama di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, yang terletak di Jawa Timur.

Kawah Gunung Bromo adalah salah satu kawah paling terkenal di dunia dan dikelilingi oleh lautan pasir yang luas yang disebut Laut Pasir Tengger. Kawah tersebut masih aktif dan kadang-kadang mengeluarkan asap dan gas vulkanik.

Pemandangan matahari terbit dari Bukit Penanjakan adalah atraksi paling terkenal di Gunung Bromo. Bukit ini memberikan panorama indah Gunung Bromo, Gunung Batok, Gunung Semeru, dan Laut Pasir Tengger.

2. Taman Nasional Baluran

(Foto: Pinterest)

Taman Nasional Baluran dikenal sebagai "Afrika van Java" karena memiliki padang savana yang mirip dengan lanskap Afrika. Taman ini juga memiliki hutan mangrove, pantai, dan keanekaragaman hayati yang menarik.

Tempat wisata di Jawa Timur ini memiliki luas total 250 km² menjadikannya taman nasional terkecil di wilayah Jawa Timur. Daya tarik dari Baluran adalah padang savana yang mendominasi wilayahnya.

Taman Nasional Baluran merupakan rumah bagi 44 jenis flora, 26 jenis mamalia dan 155 jenis burung.

Selain savana, Taman Nasional Baluran juga memiliki 4 pantai yang memesona yaitu pantai Bama, Balanan, Bilik dan Sijile.

3. Taman Nasional Alas Purwo

(Foto: Pinterest)

Taman nasional Alas Purwo terletak di Kecamatan Tegaldlimo dan Kecamatan Purwoharjo, Banyuwangi, Jawa Timur.

Tempat wisata di Jawa Timur ini menawarkan ragam vegetasi yang cukup lengkap seperti hutan, pantai, savana, dan gua.

Beberapa jenis fauna yang bisa ditemui di Alas Purwo antara lain banteng, rusa, babi hutan, kijang, macan tutul, lutung, kera, aneka burung, dan lainnya.

Sementarai itu, ada 584 jenis tumbuhan terdiri dari herba, semak, rumput, liana, dan pohon. Taman Nasional Alas Purwo juga memiliki kurang lebih 40 gua yang bisa disusuri langsung oleh pengunjung.

4. Bukit Jaddih

(Foto: Pinterest/Widya)

Tempat wisata di Jawa Timur yang berikutnya adalah Bukit Jaddih di Bangkalan, Jawa Timur. Tempat wisata yang satu ini adalah bekas tambang kapur yang menarik.

Salah satu daya tariknya tempat ini memiliki pemandangan yang menakjubkan, termasuk sebuah telaga biru yang indah dan gua-gua kapur yang menarik.

Bukit Jaddih juga menjadi tempat yang bagus untuk berfoto, dengan batuan kapur putih yang membuat latar yang cantik.

Tiket masuknya juga terbilang murah, hanya Rp10.000 per orang, lho. Asyik banget kan!

5. Kawah Ijen

(Foto: Pinterest/OrchidGirl)

Kawah Ijen, salah satu tempat wisata di Jawa Timur yang populer di Banyuwangi dan menarik perhatian para wisatawan dari berbagai negara.

Daya tarik yang membuat tempat ini istimewa adalah fenomena alam yang langka, yaitu Blue Fire atau Api Biru.

Selain itu, kamu juga bisa menikmati keindahan alam ini saat matahari masih tersembunyi, dari ketinggian 2.443 meter di atas permukaan laut.

Ketika berkunjung ke Kawah Ijen, waktu terbaik untuk berkunjung adalah sekitar jam 02.00 WIB, dimana kamu dapat menyaksikan pesona Blue Fire dan matahari terbit bersamaan.

6. Pantai Papuma

(Foto: Pinterest/maya 47000)

Pantai Papuma, tersembunyi di ujung selatan Jawa Timur, adalah surga alami yang menawarkan pesona pantai yang memukau.

Dengan pasir putih yang halus terhampar luas, sementara batu-batu karang yang menonjol dan hamparan lautan biru memberikan kesan yang mengagumkan.

Tempat wisata di Jawa Timur ini memikat pengunjung dengan keindahan alam yang tenang dan suasana yang santai.

Kawasan Pantai Papuma memiliki berbagai titik menarik yang layak dieksplorasi. Salah satunya adalah Batu Kapal, sebuah formasi batu karang yang menyerupai kapal yang terdampar di pinggir pantai. Tempat ini menjadi spot favorit untuk berfoto dan menikmati pemandangan laut yang indah.

7. Pantai Klayar

(Foto: Pinterest)

Pantai Klayar adalah pantai di Pacitan yang sangat populer karena keindahannya yang memesona dengan ciri khasnya yang unik.

Pantai ini memukau dengan formasi batu karang yang menonjol dari pasir putih yang lembut, menciptakan pemandangan yang mengagumkan.

Salah satu daya tarik utama tempat wisata di Jawa Timur ini adalah Batu Klayar, sebuah formasi batu karang yang menjulang tinggi di tengah laut.

Batu ini memiliki lubang besar di tengahnya yang terkenal dengan julukan “The Lady Rock” karena bentuknya yang mirip dengan seorang wanita yang sedang bersantai.

8. Air Terjun Madakaripura

(Foto: Pinterest/miaw anyeong)

Air Terjun Madakaripura, terletak di lereng Gunung Bromo, tepatnya di Probolinggo, Jawa Timur, adalah destinasi alam yang menakjubkan dengan pesona aliran air yang mengalir dari ketinggian tebing batu karang yang megah.

Air terjun ini memikat pengunjung dengan keindahan yang menawan dan aura spiritual yang kuat.

Salah satu daya tarik utama dari Air Terjun Madakaripura adalah adanya grotto (tempat pemujaan) di bawah aliran air terjun.

Grotto ini memiliki nilai historis dan spiritual bagi masyarakat setempat, karena diyakini sebagai tempat pertapaan seorang raja legendaris, Gajah Mada.

Pengunjung dapat memasuki grotto ini untuk mengalami keunikan dan ketenangan suasana di bawah air terjun.

9. Kawah Wurung Bondowoso

(Foto: Pinterest)

Kawah Wurung memiliki rerumputan yang membuat panorama kawah terlihat seperti bukit teletubbies saat musim subur.

Area perbukitannya pun sangat menarik untuk berbagai aktivitas outdoor seperti camping, bersepeda, hingga bermain ATV. Fasilitasnya juga sudah tersedia jadi Anda bisa langsung sewa di tempat.

Tidak sedikit pula wisatawan yang menjadikan tempat wisata di Jawa Timur ini sebagai lokasi prewedding mereka.

Cukup dengan budget Rp5.000,00 saja masuk tempat wisata di Jawa Timur yang hits dan populer ini.

10. Air Terjun Tumpak Sewu

(Foto: Pinterest/Widya)

Memandangi air terjun adalah salah satu pengalaman yang akan membuat hati tenang, dan  Air Terjun Tumpak Sewu adalah salah satu tempat wisata air terjun terbaik yang bisa kamu temukan di Jawa Timur!

Agak berbeda dengan air terjun pada umumnya, Tumpak Sewu cukup unik karena berbentuk lebar seperti tirai, karena aliran air Sungai Glidik yang melebar.

Gak heran kalau banyak orang kemudian menyebut Air Terjun Tumpak Sewu seperti Niagara di Amerika Utara.

Terletak di antara Kabupaten Lumajang dan Kabupaten Malang, Air Terjun Tumpak Sewu bisa dicapai dengan berkendara mobil baik dari Malang maupun dari Surabaya.

Nah, itulah tadi beberapa rekomendasi tempat wisata di Jawa Timur yang memiliki pemandangan eksotis dan bisa kamu jadikan pilihan untuk liburan berikutnya. Semoga bermanfaat dan selamat berlibur!

Editor : Wanovy

Tag : #wisata jawa timur    #jawa timur    #travel    #tempat wisata   

BACA JUGA

BERITA TERBARU