parboaboa

Sarae Hill Lembang: Daya Tarik, Harga Tiket Masuk dan Lokasinya

Wanovy | Travel | 09-10-2023

Sarae Hill Lembang, Jawa Barat, (Foto: Google Maps/Kangmas bang)

PARBOABOA, Lembang - Sebagai tujuan wisata terpopuler, Lembang punya banyak sekali pilihan wisata. Selalu ada tempat-tempat baru yang menarik, salah satunya Sarae Hills.

Khususnya di kalangan milenials, ini adalah objek wisata selfie terbaru yang sedang hits. Berbagai spot instagramable siap meladeni kamu bergaya.

Sarae Hills terkenal dengan bangunan yang instagramable ala Yunani, yaitu bangunan Santorini. Namun, perlu diketahui bahwa pesona Sarae Hills Lembang bukan hanya sekedar itu saja.

Sarae Hills populer juga dengan nama World of Wonder Sarae Hills, atau disebut juga WOW Sarae Hills. Para wisatawan mengenal objek wisata tersebut sebagai gerbang cepat menuju penjuru dunia.

Karena di kawasan Sarae Hills Lembang terdapat banyak sekali miniatur keajaiban, dan landmark negara-negara di dunia. Dengan kata lain, cukup 1 hari saja untuk berkeliling dunia.

Bagi kamu yang berencana mengunjungi wisata Sarae Hill, yuk simak informasi di bawah ini terlebih dahulu!

Daya Tarik Sarae Hill

(Foto: saraehills.com)

Daya tarik dari Sarae Hills yang paling terkenal adalah sensasi berkeliling dunia cuma dalam 1 hari saja. Tentu saja hal tersebut adalah hiperbola atas pesona keindahan, dan beragam ikon negara-negara di dunia yang ada di Sarae Hills.

Bangunan favorit para pengunjung adalah Bangunan Santorini ala Yunani. Selain karena menjadi bangunan paling besar, ternyata bentuk dan warna bangunan tersebut mampu dijadikan latar foto yang keren.

Suasana akan terasa lebih romantis saat hari menjelang malam. Lampu-lampu menghiasi area Sarae Hills, berpadu dengan view alam, dan dinginnya udara khas Lembang.

Golden Gate Bridge adalah wahana terbaru di WOW Sarae Hills Lembang. Jembatan gantung tersebut berwarna merah, panjang, dan sangat tinggi.

Golden Gate Bridge menjadi tempat terbaik untuk menikmati pesona keindahan Sarae Hills dari ketinggian. Para pengunjung bisa mengabadikan moment di atas jembatan tersebut bersama dengan orang tercinta.

Bangunan-bangunan ikonik di Sarae Hill diantaranya yaitu Arc de Triomphe, Eiffel Tower, Liberty, Santorini, Sphinx, Colosseum, dan Pyramid.

Tersedia juga Golden Gate yang membuat pengunjung bisa menikmati pemandangan WOW Sarae Hills dari atas jembatan khas San Francisco tersebut.

Selain itu, pengunjung juga bisa berfoto bersama hewan yang ada di dalam WOW Sarae Hills Punclut Bandung seperti burung dan kambing. Jadi jangan lupa siapkan kamera terbaik kalian ya!

Harga Tiket Masuk Sarae Hill

(Foto: saraehills.com)

Untuk dapat menikmati Sarae Hills sendiri tidak ada biaya tiket masuk. Sementara jika masuk WOW Sarae Hills, wisatawan perlu membayar tiket masuk mulai dari Rp50.000 – Rp90.000. Yang mana tarif ini sebenarnya masih tarif percobaan.

Dengan tiket ini, wisatawan sudah dapat berfoto di semua spot, serta gratis minuman seperti coklat dan milk tea.

  • Tiket masuk area Sarae Hills: Gratis
  • Tiket Masuk Reguler: Rp50.000 / Rp60.000
  • Tiket Masuk Terusan: Rp65.000 / Rp75.000
  • Tiket Masuk All Package: Rp80.000 / Rp90.000

Jam Operasional Sarae Hills

  • Senin - Jumat pukul 09.00 - 21.00 WIB.
  • Sabtu - Minggu pukul 08.00 - 22.00 WIB.
  • Jam operasional Sarae Hills Word of Wonder (WOW):
  • Senin - Jumat pukul 10.00 - 18.00 WIB.
  • Sabtu - Minggu dan hari libur nasional pukul 09.00 - 18.00 WIB.

Lokasi Sarae Hill

(Foto: saraehills.com)

Lokasi dan jam buka Sarae Hills  Sarae Hills berlokasi di Jalan Pagermaneuh, Pagerwangi, Lembang, Bandung Barat, Jawa Barat. 

Jika berangkat dari kawasan Dago, Bandung, misalnya, jaraknya hanya sekitar 5 Kilometer atau bisa ditempuh dalam sekitar 25 menit. Namun, durasi perjalanan tentu bergantung pada situasi lalu lintas.

Demikianlah informasi mengenai wisata Sarae Hill Lembang, Jawa Barat yang perlu kamu perhatikan. Semoga bermanfaat dan selamat berlibur!

Editor : Wanovy

Tag : #wisata lembang    #lembang    #travel    #tempat wisata    #sarae hill    #jawa barat   

BACA JUGA

BERITA TERBARU